
Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada (UGM) terus berkomitmen dalam mengembangkan ekosistem pembelajaran yang positif dan berorientasi pada pengalaman langsung bagi mahasiswa. Komitmen ini diwujudkan melalui penandatanganan perjanjian kerja sama dengan PT Hari Baik Kita, pemilik brand dan cafe Dua Kerbau, dalam pengelolaan Archipelago Cafe sebagai laboratorium kewirausahaan di lingkungan Fakultas Filsafat UGM.
Penandatanganan perjanjian kerja sama ini dilakukan oleh Dekan Fakultas Filsafat UGM, Prof. Dr. Rr. Siti Murtiningsih, S.S., M.Hum., dan Direktur PT Hari Baik Kita, Krishna Taufani Wijaya, pada 24 Januari 2025. Dalam kerja sama ini, Dua Kerbau mendapatkan hak untuk mengelola Archipelago Cafe, dengan tetap melibatkan mahasiswa sebagai bagian dari tim pengelola.
Tidak hanya bertugas dalam operasional harian, mahasiswa yang terlibat akan mengikuti berbagai program pelatihan, mulai dari teknis operasional, manajemen cafe, pemasaran, hingga pengembangan bisnis. Dengan demikian, mahasiswa tidak hanya memperoleh penghasilan tambahan tetapi juga mengasah keterampilan soft skills dan hard skills yang menjadi bekal berharga untuk memasuki dunia usaha maupun dunia kerja setelah lulus.
Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, Kerja Sama Dan Alumni, Dr. Iva Ariani, S.S., M.Hum., menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan bagian dari upaya fakultas dalam membangun kemitraan strategis dengan berbagai pihak untuk mendukung pengembangan mahasiswa.
“Kami ingin menciptakan ekosistem pembelajaran luar kelas yang memberikan pengalaman nyata bagi mahasiswa. Melalui kerja sama ini, mahasiswa tidak hanya belajar secara teori tetapi juga berlatih langsung dalam dunia kewirausahaan. Ini adalah salah satu langkah nyata Fakultas Filsafat UGM dalam menyiapkan generasi muda yang tangguh, kompeten, dan siap menghadapi tantangan di masa depan,” ujarnya.
Ruang lingkup kerja sama ini meliputi pengembangan layanan di Archipelago Cafe, fasilitasi program kewirausahaan mahasiswa, serta pendampingan UMKM dengan keterlibatan mahasiswa. Keberadaan Archipelago Cafe, yang diresmikan pada tahun 2023 oleh Rektor UGM, diharapkan semakin memperkuat semangat kewirausahaan di kalangan mahasiswa Fakultas Filsafat UGM.
“Kami percaya bahwa pengalaman langsung dalam mengelola bisnis akan memberikan wawasan yang lebih dalam bagi mahasiswa,” ungkapnya.
Sementara itu, Direktur PT Hari Baik Kita, Krishna Taufani Wijaya, menyambut baik kerja sama ini dan berharap agar Archipelago Cafe dapat menjadi tempat belajar yang inspiratif bagi mahasiswa. Kerja sama ini menjadi langkah strategis dalam menyiapkan mahasiswa yang tidak hanya cakap secara akademik, tetapi juga memiliki jiwa kewirausahaan, kepemimpinan, serta kemampuan adaptasi yang tinggi di dunia profesional.